Monday, July 30, 2018

Kumpulan Tausiyah: Kado Ingat Mati


Yusuf Mansur, Wisata Hati, ANTV, 27 November 2012

KADO INGAT MATI

Mati itu datang dengan waktu yang tak terduga-duga.
Ada yang meninggal pada saat menjalankan ibadah, bahkan ada juga yang meninggal pada saat melakukan hal maksiat. Contoh mati pada saat melakukan ibadah yaitu pada saat solat, saat melakukan ceramah, dan ibadah yang lainnya. Dan mereka meninggalnya dengan tenang. Ada juga yang meninggal pada saat dalam keadaan mabuk, saat melakukan zina, dan hal maksiat lainnya.

Ketika nafsu telah berkuasa, maka rasa malupun sudak tidak ada lagi. Dan dizaman sekarang ingi, melakukan hal yang maksiat sudah menjadi hal yang biasa. Apalagi dikalangan remaja dan sudah menjadi budaya.

Mahluk itu lemah, maka beristirahatlah. Istirahat yang paling utama adalah tidur. Tidur mengingatkan kepada manusia untuk mengingat kematian. Tidur malam agar kita bangun saat tengah malam, dan menjalankan solat tahajud.

Kematian hal yang bisa bicara, tetapi tidak mengucapkan secara langsung tentang mati tersebut. Mati bicara dengan menggunakan ucapan isyarat. Contohnya: sebelum mati seorang ibu yang masih segar bugar mengatakan kepada anaknya supaya jangan sering bertengkat dengan saudaranya, dan jaga adik-adikmu, bimbinglah mereka ke jalan yang diridoi oleh Allah. Dan keesokan harinya ternyata ibu tersebut sudah tidur intuk selamanya.

No comments:

Post a Comment