Monday, July 30, 2018

Kumpulan Tausiyah: Kerajaan Alah SWT


Yusuf Mansur, Wisata Hati ANTV, 2 September 2012

KERAJAAN ALLAH SWT

Masjid adalah istana Allah SWT. Jika manusia ingin mencari Allah maka carilah di istananya. Allah adalah raja alam semesta.
Raja mana yang mau dan bisa mengawasi semua rakyatnya? Hanyalah Allah SWT. Dalam surat Al-Mulk (Kerajaan), dari ayat pertama sampai terakhir menjelaskan tentang tanda-tanda adanya Allah SWT.

Arti Surat Al-Mulk ayat 1-5
1)    Maha Suci Allah Yang di tangan-Nyalah segala kerajaan, dan dia Maha Kuasa atas segala sesuatu
2)    Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun.
3)    Yang telah menciptakan tujuh langit berlapis-lapis, kamu sekali-kali tidak melihat pada ciptaan Tuhan Yang Maha Pemurah sesuatu yang tidak seimbang. Maka lihatlah berulang-ulang, adakah kamu lihat sesuatu yang tidak seimbang.
4)    Kemudian pandanglah sekali lagi niscaya penglihatanmu akan kembali kepadamu dengan tidak menemukan sesuatu cacat dan penglihatanmu itupun dalam keadaan payah.
5)    Sesungguhnya Kami telah menghiasi langit yang dekat dengan bintang, bintang dan kami jadikan bintang, bintang itu alat-alat pelempar syaitan, dan Kami sediakan bagi mereka siksa neraka yang menyala-nyala.
Sampai ayat 30, Surat Al-Mulk menjelaskan tanda-tanda Allah SWT.

Manusia sering lalai dengan kewajiban-kwajibannya karena adanya kesibukan pekerjaan. Banyak yang mengutamakan pekerjaan duniawinya, dan yang berhubungan dengan akhirat sering dilupakan. Janganlah kita jauh-jauh dari-Nya. Pada saat adzan berkumandang,langsung ambil air wudhu dan laksanakan shalat di masjid secara berjamaah. Dengan kita melaksanakan panggilan Allah, jika kita melaksanakan kewajiban itu lillahi ta'ala maka doa-doa kita akan didengar oleh-Nya. Sesungguhnya semua akan kembali pada Pemilik-Nya.

No comments:

Post a Comment